RSS

Top Artikel Seliante's:

Cari Blog Ini

Aktivitas Seru Bangun Ikatan dengan si Kecil

SELAIN menjadi ibu, Anda juga harus membagi perhatian pada karier, keluarga besar, pasangan, masalah sehari-hari, dan banyak lagi. Dengan seabrek kegiatan, waktu sesingkat apapun dengan buah hati tentu sangat berharga.

Untuk memaksimalkan waktu bersama si kecil dalam sederet kegiatan menyenangkan, simak lima inspirasi dari Times of India.

Cerita pengantar tidur
Menceritakan dongeng atau kisah masa kecil sebagai pengantar tidur merupakan cara luar biasa untuk bisa dekat dengan si kecil. Cara ini sekaligus mendorongnya berbagi cerita dengan Anda.

Mandi
Waktu mandi akan terasa menyenangkan bila dilakukan bersama si kecil. Siapkan air hangat, sabun wewangian buah pir yang aman untuknya, juga beberapa mainan favorit seperti bebek plastik.

Bernyanyi
Siapkan waktu tertentu misalnya sebelum dan sesudah makan malam bernyanyi bersama si kecil dengan lagu favoritnya. Saat dia bernyanyi, perlihatkan antusiasme yang sama. Pasti, dia akan senang. Ajak juga beberapa anggota keluarga lain.

Memasak
Saat Anda berencana membuat kue atau cupcake, minta si kecil mengerjakan tugas ringan, seperti membubuhkan icing, menambahkan chocolate chip, dan lainnya untuk membuatnya merasa dibutuhkan. Beri penghargaan jika tugasnya dilakukan dengan baik, bisa dengan es krim atau nonton film kartun bersama.

Bermain
Luangkan satu malam dalam sepekan untuk jadwal “malam bermain”, misal malam Minggu. Selain menyenangkan, bermain bersama juga mendidik. Dengan aktivitas ini, buah hati akan menggangap Anda bisa dijadikan sahabat dan juga menyenangkan baginya.

Sumber : Okezone.com

  • Digg
  • Del.icio.us
  • StumbleUpon
  • Reddit
  • RSS

0 komentar:

Posting Komentar

Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...